Pererat Sinergi, Kapolres Padangsidimpuan Kunjungi Dandim 0212/TS

  • Bagikan

SUMSELDAILY.CO.ID, PADANGSIDIMPUAN – Kapolres Padangsidimpuan, AKBP Dwi Prasetyo Wibowo, SIK, melakukan kunjungan kerja ke Kodim 0212/Tapanuli Selatan (TS), Selasa (26/4/2022) pagi. Kegiatan yang digelar dalam rangka mempererat sinergitas antara Polri dan TNI itu berlangsung di ruang kerja Dandim 0212/TS di Jalan Imam Bonjol, Kota Padangsidimpuan.

Dandim 0212/TS Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing, SIP, tampak menyambut hangat kedatangan Kapolres Padangsidimpuan. Dalam kesempatan itu, Kapolres Padangsidimpuan memperkenalkan diri kepada Dandim 0212/TS.

“Ijinkan kami menyampaikan perkenalan diri dan permohonan agar dapat diterima serta kami memohon dukungan kepada personel Kodim 0212/TS beserta jajaran dalam pelaksanaan tugas sebagai Kapolres Padangsidimpuan,” ujar Kapolres.

Tak lupa, Kapolres juga meminta supaya soliditas dan sinergitas yang sudah terjalin dengan baik selama ini antara Polres Padangsidimpuan dan Kodim 0212/TS dapat berlanjut dan lebih ditingkatkan lagi. Kapolres berharap, agar komunikasi dan koordinasi dalam pelaksanaan tugas serta pengabdian kepada masyarakat, bangsa, dan negara, tetap terpelihara.

“Kami berharap, kunjungan ini dapat menguatkan soliditas dan sinergitas antara Polres Padangsidimpuan dan Kodim 0212/TS, sehingga tugas-tugas pelayanan, pengayoman, dan perlindungan kepada masyarakat dalam berlangsung harmonis,” harap Kapolres.

  • Bagikan
Exit mobile version