SUMSELDAILY.CO.ID, PALEMBANG – Wakil ketua bidang Buruh DPD Repdem Sumsel Jarot Aby Suseno, menyalurkan beras, yang merupakan titipan dari ketua DPR RI Puan Maharani (Selasa, 11/2/22).
Pembagian beras ini merupakan bagian dari syukuran ulang Tahun PDI Perjuangan ke-49. Seperti diketahui Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem), merupakan organisasi sayap partai dari PDI Perjuangan
Jarot membagikan beras bantuan Puan Maharani, kepada ibu-ibu di Jalan Sematang Borang Kelurahan Sako. Pembagian beras ini merupakan bagian dari program nasional Puan Maharani yang membagikan ratusan ribu paket Sembako untuk rakyat Indonesia, sebagai wujud gotong dan tali kasih untuk rakyat yang sedang berjuang puih dari pandemi Covid-19.
“Ingat, Ibu Puan itu secara sosiologis merupakan putri terbaik Sumsel, karena ayah beliau merupakan Tokoh Nasional Asli Sumatera Selatan yaitu Bapak H.M Taufiq Kiemas. Selain itu Beliau merupakan Cucu Presiden Pertama dan anak dari Presiden Perempuan Pertama serta merupakan ketua DPR RI Pertama perempuan di Republik ini,” kata Jarot di lokasi pembagian beras, Selasa (11/01/2022)
Jarot yang juga merupakan Bendahara Singa Mania (Fans klub sepak bola SFC) ini menegaskan bahwa selain di Sematang Borang, masih banyak titik lain di Sumatera Selatan yang jugaakan dilakukan kegiatan serupa.
“Khusus Sumatera Selatan secara gotong royong ada 20 Ribu paket beras yang dititipkan oleh Ibu Puan kepada kita semua. Semoga dengan kegiatan ini banyak warga merasa terbantu dalam menghadapi pandemi ini serta mendoakan agar beliau senantiasa sehat,” ujar Jarot.
Lebih lanjut Jarot menambahkan, bahwa khusus beras yang dibagikan hari ini, merupakan beras Ibu Puan yang disalurkan oleh Yulian Gunhar, anggota DPR RI Komisi VII sekaligus ketua DPC PDI Perjuangan kota Palembang.
“Beberapa hari yang lalu, kak Gunhar memberitahukan bahwa Repdem, mendapatkan beras dari ibu Puan yang untuk disampaikan kepada masyarakat Sematang Borang, kebetulan saya yang diamanahkan oleh Ketua Repdem sebagai PJ kegiatan ini,” tutup Jarot.