Bawaslu Purwakarta Buka Pendaftaran Pemantau Pemilu

  • Bagikan

SUMSELDAILY.CO.ID, PURWAKARTA – Bawaslu Purwakarta, Jawa Barat, resmi membuka kesempatan bagi masyarakat untuk mendaftar sebagai pemantau pemilu pada Pemilu 2024.

Bawaslu bahkan menyiapkan meja khusus untuk lebih mendekatkan calon pemantau dengan lembaga yang bertugas melakukan pengawasan pemilu tersebut saat proses pendaftaran berlangsung.

“Betul, pendaftaran pemantau sudah kita buka. Dan untuk pendaftarannya kita siapkan meja khusus di kantor Bawaslu,” kata Koordinator Divisi Pengawasan Bawaslu Purwakarta, Oyang Este Binos, Sabtu (11/06/2022).

Menurutnya, pendaftaran pemantau secara resmi dibuka sejak Jumat 10 Juni 2022 oleh Bawaslu RI. Langkah serupa selanjutnya dilakukan Bawaslu Kabupaten/Kota termasuk Purwakarta. Bawaslu kabupaten melayani pendaftaran calon pemantau tingkat daerah.

“Syarat menjadi pemantau cukup mudah yakni berbadan hukum, non partisan dan tentu memiliki perangkat pemantauan di lapangan,” ujar Binos.

Harapannya, pada Pemilu 2024 jumlah pemantau yang mendaftar banyak. Sehingga, semakin banyak pihak memantau proses perebutan kekuasaan tersebut, maka akan semakin baik kualitas pemilu berjalan. Demikian juga hasilnya.

“Sengaja pendaftaran pemantau ini dibuka lebih cepat, sebab 14 Juni besok, tahapan pemilu sudah dimulai mengacu kepada PKPU No 3 Tahun 2022 Tentang Tahapan dan Jadwal Pemilu 2024,” tambah Binos.

Terhadap para pemantau yang telah mendaftar, Bawaslu nantinya memiliki kewajiban memberikan pembekalan materi pemantauan. Termasuk memberikan akses maupun fasilitas sebagaimana diamanatkan peraturan perundangan.

“Di akhir, pemantau juga berkewajiban menyampaikan hasil pemantauannya ke Bawaslu,” tutup Binos.

  • Bagikan
Exit mobile version