Perampokan Brutal di Toko Kerupuk Suwandi, Satu Korban Tewas dan Polisi Janji Tindakan Tegas Terukur

  • Bagikan

SUMSELDAILY.CO.ID, PALEMBANG – Aksi kriminal dengan kekerasan kembali terjadi di Palembang. Perampokan di Toko Kerupuk Suwandi, Jalan Pengadilan, 15 Ilir, IT I Palembang, pada Selasa (25/11/2025) malam, menewaskan satu orang dan melukai satu korban lainnya.

Menurut data kepolisian, peristiwa sekitar pukul 19.00 WIB itu disaksikan lansung oleh Falina (82). Ia dan Suwadi (84) mendengar keributan dari ruko sebelah, yang merupakan tempat usaha korban. Ketika Suwadi menuju pintu penghubung di lantai dua, keduanya melihat Darma Kusuma (52) dan istrinya, Yeni Kawi (40), sudah dalam kondisi penuh luka.

Falina menuturkan kepada polisi bahwa pelaku sempat mengancam Yeni dengan senjata tajam sambil berteriak “Dimano Duitnyo”.

Korban kemudian menyerahkan uang Rp3 juta yang ada di dompetnya. Namun Yeni berteriak minta tolong, dan pelaku langsung menghunuskan senjata tajam ke tubuh dan leher korban sebelum melarikan diri.

Akibat luka serius, Darma Kusuma meninggal dunia dan jenazahnya dibawa ke RS Bhayangkara, sebelum dipindahkan ke Rumah Duka RS Charitas Palembang. Sementara Yeni masih menjalani perawatan intensif di RS Charitas.

Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol Nandang Mu’min Wijaya menyampaikan duka cita mendalam atas kejadian tersebut. Ia menegaskan komitmen kepolisian untuk mengungkap kasus ini secepatnya.

“Korban yang kedua bernama Yeni saat ini sedang dilakukan perawatan insentif di RS. Charitas Palembang. Kami dari pihak kepolisian Polda Sumsel turut prihatin dan berbelasungkawa pada kasus yang menimpa korban, kami bertekad untuk tidak memberi ruang gerak pada para pelaku kejahatan apa lagi kejahatan dengan kekerasan yang menghilangkan nyawa orang,” jelasnya.

Nandang memastikan polisi meningkatkan pengamanan dan patroli.

“Polri akan selalu hadir dan ada ditengah masyarakat jangan resah, ini PR bagi kami, kami akan terus tingkatkan patroli, kegiatan sambang, kegiatan preventifnya, monitoring zona rawan kejahatan, kami akan kerahkan semua teknologi yang ada, sinergis comment center dengan CCTV memonitor para pelaku ini, terakhir untuk para pelaku ini akan langsung ditindak tegas tanpa pandang bulu, akan berikan tindakan tegas terukur pada para pelaku kejahatan di wilayah hukum Polda Sumsel,” tandasnya.

Baca Juga :   Sampoerna Agro Raih CSR Awards 2024 dari Pemkab OKI, Kontribusi di Bidang Pendidikan dan Ekonomi Diapresiasi

Hingga berita ini diturunkan, tim gabungan Ditreskrimum Polda Sumsel, Satreskrim Polrestabes Palembang, Unit Reskrim Polsek IT I, Inafis, dan Unit K9 Ditsamapta masih melakukan olah tempat kejadian perkara di lokasi perampokan.

  • Bagikan